Banyak cara untuk menghasilkan uang dengan hadirnya berbagai pilihan aplikasi. Salah satunya adalah dengan mencari aplikasi jual foto penghasil uang. Kamu tidak perlu menjadi seorang fotografer atau memiliki kamera DSLR yang canggih supaya bisa mendapatkan foto yang berkualitas. Hal ini disebabkan oleh smartphone yang kebanyakan beredar sekarang sudah memiliki resolusi kamera yang bagus.
Kondisi kamera HP yang semakin bagus tentu membuat banyak orang jadi lebih percaya diri untuk memotret banyak objek. Namun, jangan sampai hasil foto yang kamu jepret itu cuma menuh-menuhin ruang penyimpanan hp saja. Pasalnya, kamu juga bisa mendapatkan uang dari hasil fotomu itu dengan menjualnya.
Kalau kamu tertarik dapat penghasilan tambahan, berikut deretan aplikasi penghasil uang dengan jual foto terbaik yang bisa dicoba.
Daftar Aplikasi Penghasil Uang dengan Jual Foto
1. Shutterstock Contributor
Shutterstock sudah sangat populer dan dikenal sebagai aplikasi jual foto penghasil uang terbaik. Selain hadir dalam versi website, platform ini juga tersedia di Google Play dan App Store untuk pengguna Android dan iOS.
Shutterstock adalah salah satu platform stok foto dengan jumlah pengguna terbanyak. Program Contributor yang dihadirkan memiliki konsep yang sangat kuat. Siapa saja bisa mendaftar dan berkontribusi dengan karya foto mereka.
2. Scoopshot
Di aplikasi ini kamu bisa dapat dollar hanya dengan mengupload foto. Seperti Shutterstock, Scoopshot menyediakan ragam opsi mudah untuk mendapatkan uang.
Selain hasil dari foto, kamu juga dapat penghasilan tambahan dari iklan yang tampil setiap kali foto kamu digunakan oleh pengiklan online.
Bukan hanya menguntungkan, Scoopshot termasuk aplikasi jual foto yang sudah diakui dunia sehingga keamanan dan pembayaran terjamin.
3. Markedshot
Daftar aplikasi jual foto di Android berikutnya adalah Markedshot. Meskipun belum sepopuler Shutterstock, namun aplikasi ini menawarkan mekanisme yang sedikit berbeda. Pemilik foto akan dibayar dengan pembagian 50% dari harga $5.
Disamping itu, Markedshot juga bisa jadi platform untuk mendapatkan portofolio, sehingga memungkinkan pengguna dapat project khusus dari brand atau perusahaan.
Tertarik dengan segala keuntungan yang ditawarkan Markedshot? Siapkan foto terbaikmu, dan unduh aplikasinya gratis di Google Play!
4. Adobe Stock
Adobe Stock akan mencantumkan foto dan video di platform Creative Cloud menggunakan photoshop, ilustrator, inDesign dan aplikasi jual foto di desktop adobe lainnya,
Kamu bisa menjual foto, vektor, ilustrasi dan video karyamu.
Di aplikasi penghasil uang Adobe Stock, kamu mendapatkan bayaran sebanyak 33 pesen untuk foto atau vektor.
Sementara video mendapat bayaran 35 persen.
Pencairan uang Adobe Stock dikirim melalui pembayaran payPall.
5. Agora Images
Agora Images adalah aplikasi jual foto yang direkomendasikan karena hasil penjualan foto akan kamu terima 100 persen tanpa adanya komisi apapun.
Tapi terdapat tingkatan dari pengguna aplikasi ini, mulai dari Junior, Advanced, Pro, dan Master.
6. EyeEm
EyeEm jadi pilihan kalau kamu mencari aplikasi penghasil uang dengan mengunggah foto.
Saat ini pengguna EyeEm sudah lebih dari 10 juta orang dari seluruh dunia, tak kalah dari Shutterstock maupun Snapwire.
Selain UI aplikasi yang simpel, cara daftar EyeEm juga sangat mudah.
Kamu hanya perlu mengisi formulir, melampirkan email, dan upload foto dari kamera hp. Fotografer profesional maupun pemula bisa berkontribusi di aplikasi EyeEm.
7. SnapWire
Aplikasi SnapWire ini juga sama dengan aplikasi yang lainnya.
Kamu bisa menghasilkan uang dengan mengupload gambar lewat website atau aplikasi ini.
Ada perbedaan dengan aplikasi yang lain, di mana aplikasi SnapWire ini kualitas foto dan gambarnya lebih ditekankan jadi prioritas.
Tentu dengan kualitas tersebut aplikasi ini membuat para fotografer profesional atau amatir harus lebih selektif dalam membuat konten fotografi agar foto yang dihasilkan bisa diterima oleh pihak SnapWire.
8. Dreamstime
Dreamstime merupakan aplikasi penghasil uang yang dapat memberimu pendapatan dari berjualan foto secara online. Jenis item yang bisa dijual pun sangat bervariasi, mulai dari foto, ilustrasi, vektor, video, hingga klip audio.
Dalam aplikasi ini, ada beberapa range pilihan lisensi yang tersedia untuk gambar. Kamu pun bisa mendapatkan laba sebesar 12 dollar AS (sekitar Rp171 ribu) dengan keuntungan berkisar 20-60 persen dari hasil penjualan.
Tentunya, ada beberapa peraturan yang harus ditaati jika ingin berbisnis di aplikasi ini. Di antaranya foto yang diunggah bukan hasil plagiat atau konten berbahaya, dan memiliki deskripsi yang relevan.
Itu tadi 8 aplikasi yang bisa digunakan untuk menjual foto-foto terbaik kamu agar dapat menghasilkan uang tambahan. Semoga bermanfaat!!