Daftar Mobil Listrik yang dipamerkan di Jakarta Auto Week 2022

https: img.okezone.com content 2022 03 18 52 2563655 daftar-mobil-listrik-yang-mejeng-di-jakarta-auto-week-2022-3Wgyw0HqiN.jpg
sumber gambar: otomotif okezone.com

kabarsoloraya.com- JCC  Berbagai merk mobil elektrifikasi mejeng di pameran otomotif Jakarta Auto Week (JAW) 2022 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat hingga minggu 20 Maret. Mobil-mobil yang berbasis listrik  ramah lingkungan ini dibawa oleh beberapa perusahaan merk mobil

1. GSEV dari Wuling. Mobil yang pertama kali diperkenalkan pada ajang GIIAS 2021 tahun lalu saat ini dipajang di booth Wuling Plenary Hall JCC.

2. All New Lexus NX yang merupakan seri NX Hybrid Electric. Mobil yang satu ini baru saja diluncurkan di ajang JAW 2022 ini, dan dipajang di booth Nissan di Cendrawasih Hall JCC.

3. Nissan Leaf dan Kicks e-Power  dari Nissan juga tidak mau kalah dengan produsen lain .

4. Mitsubishi Motors juga memamerkan Outlander PHEV besutan mereka.

Mobil listrik produksi Nissan dan Mitsubishi Motors dapat dijumpai di Hall A JCC. Sedangkan Toyota tetap memboyong sedan Prius PHEV dan mobil listrik mungil C+Pod mereka di Hall B JCC.

Selain dipamerkan, pengunjung juga dapat membeli langsung mobil-mobil listrik tersebut pada ajang JAW 2022 dan mendapatkan penawaran sangat  menarik dari tiap-tiap merek.

 

Gelaran dibuka mulai pukul 11.00-21.00 WIB untuk weekdays dan pukul 10.00-21.00 untuk weekend, dan akan digelar hingga minggu 20/3 mendatang.

 

Pengunjung bisa membeli tiket seharga Rp 50 ribu untuk weekdays Senin-Jumat dan Rp 70 ribu untuk weekend ada Sabtu-Minggu.